Mahasiswa Baru Kenalan Dengan Muassis UNUGHA

Kegiatan PKKMB (Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru) di Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghazali (UNUGHA) Cilacap pada 4-6 September 2024, ditutup dengan kegiatan yang penuh makna, yaitu ziarah ke makam Muassis UNUGHA. Ini menjadi momen penting bagi mahasiswa baru untuk mengenal lebih dekat para pendiri UNUGHA, sebagaimana dijelaskan oleh KH. Muhlisudin Affandi. Ziarah ini bukan hanya sekadar kunjungan, tetapi juga diisi dengan pembacaan Sholawat, Kalimah Toyyibah, Tahlil, dan doa.

Lebih dari 500 mahasiswa baru menghadiri acara ini, menciptakan suasana khidmat yang penuh rasa syukur dan hormat kepada Muassis UNUGHA, yang juga merupakan pendiri Pondok Pesantren Al Ihya Ulumaddin dan Yayasan Badan Amal Kesejahteraan Ittihadul Islamiyyah (Ya BAKII).

Selain ziarah, acara penutupan PKKMB ini juga diwarnai dengan kegiatan bakti sosial di lingkungan kampus dan diakhiri dengan Stadium General yang disampaikan oleh Prof. Dr. Mohammad Nasir, mantan Menteri Kabinet Kerja (2014-2019).